Feeling atau yang menurut Bahasa Indonesia berarti Perasaan, memanglah sangat dibutuhkan dalam menunjang perkembangan permainan musik anda, terutama pada permainan gitar yang akan kita bahas pada kesempatan kali ini. kebergunaan Feeling terutama adalah agar anda mampu menebak nada dari suatu lagu meskipun anda belum menghafalnya sama sekali. Dalam hal ini memang bakat bermusik tiap orang sangat berpengaruh sekali terhadap ketajaman feeling bermain gitar, bakat tersebut ada yang tercipta secara natural sejak lahir, ataupun bakat yang berasal dari pengalaman atau pembelajaran.
Beberapa hal yang bisa dijadikan latihan untuk meningkatkan feeling bermain gitar anda adalah :
- Perbanyaklah perbendaharaan lagu yang anda kuasai dan usahakan untuk menghafal nada dari tiap lagu tersebut, karena komposisi nada dari setiap lagu pasti berbeda sehingga secara langsung akan memperbanyak perbendaharaan nada juga dalam ingatan anda. Hal ini pula yang bisa menjadi sumber inspirasi jika anda akan menciptakan sebuah lagu karya anda sendiri. Simak juga penjelasan kami mengenai cara memunculkan ide kreatif dalam menciptakan lagu sendiri.
- Usahakan belajar mencari kunci gitar dari lagu yang belum anda kuasai sebelumnya dan benar benar asing di telinga anda sampai anda bisa mengiringi lagu tersebut dengan harmonis (tidak ada kunci yang fals).
Feeling lebih menjurus kedalam alam bawah sadar anda, jadi jika makin banyak perbendaharaan nada yang anda miliki, feeling itupun akan muncul dengan sendirinya karena nada - nada yang pernah terekam di otak anda tersebut akan muncul disaat anda mendengar dan mencari kunci gitar bahkan mencari melody yang rumit sekalipun (ngulik) dan juga disaat anda berusaha mencari nada - nada baru untuk lagu atau lick gitar ciptaan anda sendiri
.
.
Selain perbendaharaan nada, perbendaharaan tentang variasi dari berbagai macam kunci gitar juga perlu anda kuasai. Untuk lebih mengetahui lebih dalam tentang kunci gitar, simak penjelasan kami lainnya tentang kunci dasar gitar. Atau jika sobat sudah paham tentang kunci dasar, sobat pun harus mengerti apa itu kunci gantung.
Apakah anda mempunyai bakat bermusik atau mempunyai feeling yang tajam?? jika jawabannya tidak, lantas anda jangan kecewa, anda hanya perlu latihan yang ekstra keras agar dapat memunculkan feeling bermusik anda, dan yakinlah pada potensi anda. salah satu cara sederhana untuk meningkatkan feeling bermain gitar adalah dengan belajar menyetem gitar, untuk mengetahui bagaimana caranya, simak artikel kami mengenai cara menyetem gitar. jika anda merasa kesulitan dalam mencari kunci gitar dari sebuah lagu, kami juga telah menyediakan kumpulan kunci gitar sebagai panduan anda mencari kunci gitar dari lagu yang ingin anda mainkan.